(SI)PESAWARAN – PT Siklus Jaya Abadi Properti menggelar Rapat Kerja Marketing 2025.Acara ini disambut antusias oleh seluruh jajaran marketing karena menjadi momen penting untuk penguatan persaudaraan, mengevaluasi pencapaian sepanjang tahun 2024/2025 sekaligus merumuskan langkah strategis menuju target ambisius yang optimis dalam persaingan bisnis di tahun 2025.
“Ketika mesin mencapai 7000 rpm itu adalah momen di mana kita harus bertanya, ‘Siapa diri kita?’ Begitu juga dalam perusahaan properti ini. Untuk mencapai kecepatan penuh dalam bisnis ini kita harus rutin bersilaturahmi dengan masyarakat, update medsos untuk menawarkan properti kita,”kata Direktur PT, Siklus Jaga Abadi, Yudi Handoko di Kantor setempat, Desa Kurungan Nyawa Kecamatan Gedong Tataan, Sabtu (18/01/2025).
Karena kata Direktur PT SJA ini, seorang marketing harus memiliki keberanian, bisa membaca peluang, berpikir di luar kebiasaan, dan tidak takut gagal.
“Dan jadilah seorang marketing yang memiliki inovasi dalam perniagaan properti sehingga dapat menjadi pundi pundi ekonomi,”ucapnya.
Dalam kesempatan itu, Direktur, PT SJA ini juga menegaskan bahwa di balik setiap langkah besar, diperlukan keberanian untuk bertanya dan terus mengevaluasi diri, memastikan setiap anggota tim memiliki semangat dan karakter yang selaras dengan visi perusahaan.
“Tahun ini kita harus membuat berbagai rencana strategis untuk memastikan pencapaian target yang lebih tinggi di tahun 2025, dengan semangat sinergitas dan konsep yang lebih kreatif,” tukas dia.
Menurut dia, salah satu fokus utama adalah inovasi dalam pengembangan properti di PT Siklus Jaya Abadi.
Karena, sambung dia, seorang marketing harus memiliki target penjualan hunian yang mengedepankan nilai dan gaya hidup modern, bukan hanya sekadar rumah itu sendiri.
“Langkah ini diwujudkan melalui peluncuran tipe hunian terbaru, yaitu Naira Residence 2 , yang dirancang dengan keunggulan khusus untuk memenuhi kebutuhan keluarga urban yang mendambakan ruang tinggal multifungsi dan estetis,” ujar dia.
“Naira Residence 2 sendiri, adalah wujud nyata dari komitmen kami untuk menghadirkan hunian yang tidak hanya fungsional tetapi juga memberikan pengalaman hidup yang lebih berkualitas,”timpalnya.
Dalam kesempatan itu dia menjelaskan, bahwa penguatan nilai transaksi seorang marketing adalah, dapat menawarkan pelanggan untuk membeli produk.
“Semakin banyak produk yang terjual, maka semakin banyak pula cuan yang masuk ke saku kita,” jelas dia. (Red)